Ermalen Dewita merupakan Personal Branding Agency di Indscript Creative serta motivator pemberdayaan diri yang aktif memberikan pelatihan pengembangan diri mengungkapkan “Kita sangat jarang atau bahkan dapat dikatakan tidak pernah
mendengar ada kecerdasan yang mampu menular ke orang lain. Hal yang
paling sering kita dengar adalah penyakit yang menular atau rasa
emosional yang dapat menular ke orang lain,” Mungkinkah kecerdasan itu dapat menular?
Sebelum kita membahas lebih jauh tentang Cerdas yang menular mari kita pahami beberapa defenisi cerdas:
1. Kemampuan untuk menggunakan akal, penalaran, mental serta emosi secara seimbang.
2.Kemampuan memahami, memberi respon dengan cepat, tepat serta memiliki pengetahuan dan daya analisa yang tinggi.
3. Kemampuan menggunakan/menggali, mengembangkan potensi yang ada dalam diri serta menerapkan keahliannya untuk kepentingan bersama.
Kecerdasan itu sendiri memiliki beberapa jenis yang harus kita pahami diantaranya:
- KECERDASAN NATURALIS yaitu kecerdasan yang mampu mengenali, menggambarkan seta mencintai lingkungan serta memahami sifat dan tingkah laku binatang.
- KECERDASAN INTRAPERSONAL yaitu kemampuan menggunakan, mengembangkan, memahami perasaan intuisi serta ekspesi diri (membedakan emosi). Mampu menilai bakat, minat serta mengukur kekuatan dan kelemahan dalam menentukan tujuan hidup.
- KECERDASAN INTERPERSONAL
yatiu kemampuan menghadapi orang lain dengan penuh perhatian seta penuh
rasa empati. Tentu saja mereka yang memiliki kecerdasan Interpersonal
mampu berkomunikasi dengan baik.Contohnya seperti pekerja sosial, guru,
konsultan serta politisi.
- KECERDASAN EKSISTENSIAL yaitu mereka yang merupakan ahli Filsuf dan Teolog. Dalam hal ini kecerdasan yang dimiliki berdasarkan pengetahuan dimensi kehidupan diluar dari pemikiran kebanyakan orang. Rasa keingintahuan besar mengenai kehidupan, kematian, peran diri, hakekat kehidupan.
- KECERDASAN KINESTETIK (BODILY-KINESTHETIC) yaitu kemampuan yang biasa dimiliki oleh atlet, pengerajin, penari, aktor karena menggunakan seluruh atau
sebagian dari tubuh untuk melakukan, menciptakan ekspresi atau olah tubuh.
- KECERDASAN SPASIAL yaitu kemampuan mengartikan keseimbangan bentuk, ruang, garis, warna secara visual.Biasa mereka yang memiliki keahlian dalam bidang dekorasi ruangan, arsitek, perancang busana serta photographer dan pekerja film.
- KECERDASAN MUSIKAL yaitu memiliki kemampuan serta peka terhadap nada, irama. Mengerti dan mengembangkan
teknik musikal, merespon terhadap musik. Biasa mereka juga mampu mengekspresikan diri melalui musik.
- KECERDASAN LOGIKA MATEMATIK yaitu kemampuan memahami konsep ilmu pasti (matematis) serta menganalisa permasalahan secara logis, memiliki pandangan hidup yang rasional. Dalam kehidupannya selalu menerapkan konsep sebab akibat dalam sehari-hari.
- KECERDASAN LINGUISTIK yaitu kemampuan dalam menggunakan serta mengembangkan logika,
mendeskripsikan sebuah kejadian, berinteraksi sosial untuk menghibur, mengajar atau memberikan arahan serta motivasi..
Memahami makna cerdas yang menular tentu saja tidak dapat ditularkan secara instan. Proses belajar, memahami, mengembangkan serta tergantung pada minat dan bakat yang dimiliki setiap orang. Seperti yang sering kita lihat ditelevisi banyak sekali musisi terkenal yang lambat laun anak mereka juga mengikuti jejak orang tuanya. Ini yang dimaksud cerdas yang menular dalam bidang Musikal.
Kecerdasan memang bukan ukuran mutlak untuk meraih kesuksesan. Namun cerdas menjadi sebuah keharusan bila eksistensi yang kita miliki bisa dipertahankan. Ingin cerdas dalam bidang tertentu? Coba pahami dahulu minat dan bakat Anda, lalu cobalah untuk berlatih dan belajar sungguh-sungguh, karena kecerdasan itu dapat ditularkan. :)
1 komentar:
Supeeeer!!! ;)
Posting Komentar