Minggu, 02 Juni 2013

Unsur penting pada kemasan

"Menjadi konsumen cerdas itu memiliki penilaian tersendiri pada sebuah produk"

Bila Anda berbelanja di sebuah swalayan saat itu juga melihat produk baru yang menarik tetapi Anda sekali pun belum pernah mendengar tentang produk tersebut, mungkin dari iklan media cetak ataupun elektronik bahkan dari teman, keluarga dan lingkungan sekitar. Apakah Anda akan mencoba membeli? Karena produk tersebut Anda butuhkan hanya saja berbeda merk. Setiap orang memiliki cara tersendiri dalam menilai sebuah produk. Tegantung dari kebiasaan, keinginan serta kebutuhan tersebut mendesak atau hanya ingin coba-coba. 

Perhatikan kemasan susu untuk anak. Dari kejauhan sudah bisa kita tebak jika berwarna merah itu susu A, warna kuning susu B, warna biru susu C, ada juga warna keemasan susu D. Secara sederhana warna bisa membedakan jenis susu anak tersebut dari kejauhan. Ini menjadi kekuatan sebuah warna yang sudah melekat pada pelanggan susu anak tersebut. Namun warna tidak menentukan harga dan kualitas, sehingga konsumen tetap harus mendekat dan melihat produk secara jelas. Coba amati perilaku konsumen ketika sedang membeli susu, ada yang begitu lihat langsung ambil, ada yang membanding-bandingkan harga, ada juga yang melihat secara seksama komposisi pada susu tersebut.

Konsumen mempunyai cara tersendiri dalam menilai produk. Sebuah produk juga memiliki cara untuk menarik hati konsumen. Dibalik produk yang ditawakan tentu saja ada pihak produsen. Namun ada juga yang memanfaatkan jasa konsultan marketing. 

Veronica Ratna Ningrum, yang merupakan Personal Branding Agency pada Indscript Creative. Seorang WomanMarketer  dan CEO PT Masterindo Multiguna, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang jasa konsultasi marketing mengatakan “Menyiapkan kemasan sebuah produk, perlu direncanakan dengan teliti. Sebab ini menyangkut tentang bagaimana Anda bisa memenangkan perhatian konsumen dan melekatkan image produk Anda dalam benak mereka,” ujar Veronica lagi.

Veronica mengatakan ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan saat membuat perencanaan kemasan produk yaitu warna, desain, logo, bahan. Unsur-unsur ini harus menyesuaikan produk.Warna merupakan aspek emosional konsumen karena ini yang menjadi daya tarik dan tertanam dalam ingatan konsumen. Desain yang menarik namun simpel mudah di ingat konsumen sama halnya dengan logo. Logo ini tidak dapat dipandang sebelah mata. Pemilihan logo yang tepat tentu saja akan memiliki ciri tersendiri untuk produk Anda. Bahan juga ikut menentukan sisi estetika pada kemasan.



Tidak ada komentar: