Senin, 30 Juli 2012

Because it's me: Pink Penuh Semangat

Iseng-iseng blogwalking ada Kontes Sony Vaio.


Hmmm, hati pun tergerak untuk ikut. Mengingat saat ini yang selalu menemani sehari-hari blogwalking juga Sony Vaio seri VPCW115XG. Mengapa saya memilihi Sony Vaio? Ini dikarenakan dari kecil saya sudah diperkenalkan dengan produk-produk dari Sony, jadi sampai bisa membeli gadget ini pun, lebih memilih Sony sebagai andalan. Kalau saja Sony Vaio E14P bisa menggantikan posisi notebook saya sekarang, tentu saya sangat bersyukur sekali. Langsung deh cusss... browsing cari informasi tentang Sony Vaio E14P.

Sumber

Dari segi tampilan dan spesifikasi, Sony Vaio E14P menghadirkan desain menarik dengan lima pilihan warna. Warna yang dapat dipilih yaitu putih, hitam, pink, metalik dan perak. Pada bagian depan, seperti biasanya terdapat tulisan VAIO di tengah dengan desain yang tak kalah mengesankan. Warna yang ditawarkan Sony Vaio kali ini yang memang menjadi pilihan saya yang pink. Tentu saja ini merupakan warna favorit saya. Bisa dilihat diblog ini juga pinky habis.

Dari kecil suka sekali mengkoleksi segala sesuatu yang berwarna pink. Mungkin karena saya perempuan jadi merasa adem kalau melihat warna pink. Tapi jadi semangat kalau lihat warna pink neon. Pink itu juga memiliki tingkatan warna tersendiri. Tetapi bagi saya semua tetap memberikan tampilan yang lembut, elegan, kenyamanan serta semangat tersendiri bila menggunakan warna-warna pink. Apalagi bisa menggunakan Sony Vaio E14P warna pink, pakai baju, rok, hijab pink. Serasa dunia ini milik saya. : )
Pinky..pinkyy..pinkyyyy... hhaaaa..hhhaaaa...hhhhaaaaaa......
(dibacanya seperti yel-yel cherrybell)

Untuk selera warna saya rasa tidak tergantung usia maupun jenis kelamin. Saya yakin diluar sana ada pria yang suka dengan warna pink. Tapi karena warna pink lebih identik dengan wanita jadi terkadang pria malu untuk mengakui kalau warna kesukaannya warna pink. Saya salut dengan para pria yang tidak malu mnegenakan baju pink. Itu menunjukan bahwa warna itu juga universal. Siapa saja berhak untuk menyukai warna yang menarik dihati.

Sweet & Cheerful
> Pink itu terlihat lebih feminim
> Warnanya lembut dan tampak ceria
> Semburat warna pink membuat hidup menjadi lebih semangat






Teknologi canggih terbaru Ivy Bridge juga tak lupa disematkan kedalam otak prosessor Sony Vaio E14P. Ivy Bridge merupakan generasi ketiga Intel Core i7 CPU dikombinasikan dengan AMD Radeon HD 670M GPU diskrit dan VRAM 1 GB tentunya akan menambah mobilitas kinerja, sehingga semua kegiatan dengan aman, mudah dan cepat. Yaps, kebiasaan saya yang suka membawa notebook. Sony Vaio E14P tentu pas untuk menemani kehidupanku yang nomaden, dengan ketahanan 5,5 jam tentu saja gadget ini bisa menjadi andalan ketika berpergian. Ketahanan baterai akan dibuat lebih lama dengan efisiensi dengan disematkan drive optik yang secara otomatis membuat notebook untuk meniadakan konsumsi daya ketika tidak digunakan. Sesuai dengan kebutuhan.

Teknologi xLOUD dan Clear Phase yang disematkan pada audio Sony Vaio E14P. Hmm.. jadi kalau berpergian tidak perlu membawa speaker mobile, cukup dengan Sony Vaio E14P kemudahan ada ditangan kita. Cocok banget dengan saya yang mobilitasnya tinggi. Selain itu juga bila saya ingin nonton dan game, tanpa gangguan di film atau game favorit yang membuat kualitas suara yang dihasilkan sangat jernih dan tajam. TOP dech.. Semoga saja saya termasuk orang-orang yang beruntung bisa memiliki Sony Vaio E14P.

Dari info yang saya dapat. Sony Vaio E14P memiliki beberapa fitur unggulan yang kecanggihannya tak diragukan lagi, salah satunya ialah Gesture Control. Gesture control merupakan fitur canggih yang memungkinkan kita menggunakan Sony Vaio E14P tanpa menyentuh touchpad. Kita hanya perlu menggerakkan tangan di depan kamera dengan sapuan ke kanan atau ke kiri. Woowwww.... ini memberikan nilai tersendiri terhadap Vaio. Selalu saja memberikan perubahan-perubahan yang mengejutkan. Seperti halnya saya yang menyukai perubahan dalam hidup. Tentu saja perubahan menjadi lebih baik. *ngarep*



Tulisan ini diikutsertakan dalam lomba Sony Vaio_Because It's Me, yang diadakan oleh Sony Indonesia dan Female Daily.



***



Tidak ada komentar: