Sabtu, 23 Maret 2013

Marketing To Women

Sumber
Usaha dan bisnis selalu berkaitan dengan marketing. Keberlangsungan sebuah usaha (jasa) tergantung dari strategi pemasaran yang dilakukan. Seorang marketing dibutuhkan keluwesan dan memahami pasar. Perencanaan usaha juga harus memahami bagaimana barang atau jasa yang akan dipasarkan karena ini akan mempengaruhi dalam proses pemasaran. Konsep pemasaran harus sesuai dengan usaha (jasa) yang dipasarkan. Hal lain yang harus diperhatikan yaitu pesaing. Adanya pesaing ini tentunya akan memberikan tolak ukur bagi para pebisnis (wirausaha), sehingga akan tetap memperhatikan dan mempertahankan produk usaha (jasa). 
Bagaimana bila pelaku dunia marketing wanita?
Marketer wanita tentunya memiliki strategi dan teknik dalam menjalin kerjasama. Sentuhan wanita dalam dunia marketing perlu diperhitungkan, karena wanita juga mampu memberikan kualitas dan hasil yang baik. Veronica Ratna Ningrum salah satunya, ia mampu memberikan umpan balik yang memuaskan kepada kliennya. Peluang ini juga menjadikan ia semakin dikenal.
Veronica Ratna Ningrum merupakan Personal Branding Agency di Indscript Creative. Ia seorang WomanMarketer telah berhasil memberikan sentuhan seorang wanita yang memberi warna lain dalam pemasaran produk. Veronica mampu merancang suatu konsep strategi pemasaran dan mengeksekusi strategi pemasaran, mengantarnya menjadi seorang WomanMarketer Indonesia yang mulai diperhitungkan. Ia memberikan strategi yang berbeda. 
Seorang wanita tentunya mampu melihat secara detail, serta lebih luwes dalam memperkenalkan produk yang dijual. Veronica bekerja secara menyeluruh. Dalam sebuah artikel dikatakan, bagi veronica konsumen harus diperlakukan sebagai raja. Dan sebagaimana layaknya seorang raja, mereka harus mendapatkan perlakuan istimewa. Seorang marketing khususnya wanita harus memiliki:
  • kepekaan membaca peluang pasar;
  • luwes berinteraksi pada lingkungan sosial;
  • kemampuan dalam menentukan sebuah strategi pemasaran yang tepat;
  • mampu mencari solusi terhadap proses pemasaran.

Artikel lain yang berkaitan yaitu:

 
Semoga bermanfaat...

Tidak ada komentar: